Suwandaru Siap Mengharumkan Kota Binjai di Ajang   MMA One Pride

Binjai. Elang Post

Altel tarung bebas MMA asal kota Binjai, Suwandaru ( 30 ) alias Iwan Klabang, kini tampil prima, untuk menghadapi pertandingan perbaikan pringkat nasional MMA One Pride, yang di jadwalkan akan di tayangkan di tv nasional , Sabtu ( 28/8 )mendatang.

“ In syaa alloh , petarung kami Suwandaru alias Iwan Klabang,  akan memberikan yang terbaik bagi warga kota Binjai”, kata Humas Sasana Limsun Jaya, H. M.Zainal di dampingi pelatih sasana Muhamad Azmi,  di sela – sela latihan akhir  Senin (23/8), sebelum keberangkatan ke Jakarta Rabu mendatang.

Di akui petarung dan pelatih, akibat kondisi bangsa yang kini sedang mewabah covid 19, mengakibatkan sempat tertundanya dua kali keberangkatan ke Jakarta , untuk mengikuti petarungan One Pride yang di siarkan TV nasional.

Meski sudah dua kali terkendala pertarungan perbaikan peringkat MMA One Pride, namun di pastikan Sabtu nanti pertarungan akan di laksanakan dan di jadwalkan akan di siarkan secara langsung, melalui TV Swasta nasional, tegas H. Zainal, Humas sasana Limsun Jaya.

Suwandaru dengan ilmu bela diri tinju, di jadwalkan akan menghadapi Heru petarung asal kota Medan, yang sama – sama pernah ikut pertandingan One Pride di Jakarta.

Di tanya kesiapan petarung untuk menghadapi lawannya, Suwandaru alias Iwan Klabang, mengungkapkan dirinya setiap hari berlatih, di bawah asuhan pelatih sasana Limsung Jaya dan teman – teman sesama pecinta bela diri yang ada di kota Binjai. (mza)

error: ELANGPOS.COM