Tim Nilzam Helmizar Bacalon Walikota Binjai Mengambil Formulir Fendaftaran di Partai Gerindra Binjai.
Binjai. Elangpos.
Salah satu bakal calon Walikota Binjai, yang mendapat simpati besar dari warga kota Binjai, yakni Nilzam Helmizar, kembali menujukan tekadnya untuk maju sebagai salah satu putra terbaik kota Binjai, untuk bertarung di Pemilihan Kepala Daerah ( Pilkada ) kota Binjai.
“ Hari ini kami mengambil formulir pendaftaran bakal calon Walikota Binjai “ kata H.Togu Siregar kepada awak media, Jumat ( 17/5 ) di secretariat partai Gerindra Binjai, di jalan Umar Baki, kelurahan Sukaramai, kecamatan Binjai Barat, kota Binjai.
Formulir pendaftaran bakal calon Walikota dari partai Gerindra di serahkan pengurus DPC Partai Gerindra Binjai, Dahlan Siregar, di saksikan tim penjaringan bakal calon Walikota Binjai, G Putra Nasution kepada H.Togu Siregar sebagai perwakilan tim Nilzam Helmizar, bakal calon Walikota Binjai. “ Saya mengambilkan formulir pendaftaran bakal calon Walikota Binjai, mewakili pak Nilzam Helmizar, karena yang bersangkutan lagi berada di luar kota Binjai “ , kata Hotma Togu Siregar, di hadapan tim penjaringan bakal calon Walikota Binjai dari Partai Gerindra Binjai.
Menurut H.Togu Siregar, setelah mengambil formulir pendaftaran, Nilzam Helmizar akrab di sapa warga kota Binjai dengan sapaan Bang Nizam, segera akan mengembalikan formulir pendaftaran, dan melengkapai persyaratan pendaftaran sesuai yang di tentukan DPC Partai Gerindra Binjai.
Nilzam Helmizar alias bang Nizam, adalah sosok pekerja tanguh. Sempat bekerja sebagai penjara hiburan malam, berkat ketekunan dank e ikhlasan dalam bekerja , saat ini sukses bekerja sebagai kontraktor di lingkungan PLN Wilayah Sumbagut.
Sebagai kontraktor di lingkungan PLN , saat ini bang Nizam sedang menangani proyek bendungan di Aceh Tengah dan di Tapanuli Selatan. Sukses sebagai kontraktor membuat bang Nizam bertekad untuk membangun kota Binjai. ( mza )